Liputan6.com, Jakarta - Jakarta Bhayangkara Presisi lolos ke grand final PLN Mobile Proliga 2025. Tiket itu didapat setelah menumbangkan Palembang Bank SumselBabel 3-0 (25-21, 25-11, 25-22) pada laga seri ketiga final four di GOR Sritex Arena, Solo, Jumat (2/5) malam.
Tim asuhan Reidel Toiran itu menyusul Jakarta LavAni Livin Transmedia yang sudah lebih dulu memastikan melangkah ke grand final. Keduanya akan berhadap di GOR Amongrogo, Yogyakarta, 11 Mei mendatang.
Dengan mengemas tiga kemenangan dan 10 poin dari lima laga, Jakarta Bhayangkara tidak mungkin terkejar dari peringkat ketiga Bank SumselBabel. Pasalnya, satu-satunya tim asal Pulau Jawa itu baru meraih dua kemenangan dan 5 poin dari lima laga.
Pelatih Jakarta Bhayangkara Reidel Toiran mengungkapkan kunci kemenangan timnya atas Bank SumselBabel berkat evaluasi laga sebelumnya di putaran pertama final four. Ketika itu Alfin Daniel dan kawan-kawan kalah 2-3 (25-21, 19-25, 25-21, 18-25, 16-18).
"Pada waktu melawan Bank Sumsel di putaran final four, para pemain banyak melakukan kesalahan sendiri," kata pelatih asal Kuba yang membawa Jakarta Bhayangkara juara Proliga 2024 itu.
Berita video tentang Tisya Amallya Putri yang memiliki ambisi besar bersama Jakarta Pertamina Enduro di PLN Mobile Proliga 2025. Setter timnas voli putri Indonesia itu ingin membantu tim tersebut menduduki podium juara.
Di Luar Dugaan
Asisten pelatih Bank SumselBabel Memed Tarmedi mengakui kekalahan dari Jakarta Bhayangkara di luar dugaan. "Karena, kita targetkan memaksimalkan untuk lolos ke grand final pada putaran kedua ini," ucapnya.
Dengan hasil ini, Bank SumselBabel dipastikan tidak lolos ke grand final meski menang atas Surabaya Samator dia laga terakhir, Sabtu (3/5). Sebab walau menang 3-0 atau 3-1, jumlah poin Jordan Susanto maksimal 8.
Jadwal dan Hasil Final Four Proliga 2025 Seri Solo
Kamis, 1 Mei
Putri - Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Electric PLN 1-3 (23-25, 21-25, 25-22, 20-25)
Putra - Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Surabaya Samator 3-2 ( 21-25, 23-25, 25-11, 25-13, 15-13)
Jumat, 2 Mei
Putri - Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro 2-3 (25-22, 25-20, 15-25, 22-25, 9-15)
Putra - Palembang Bank Sumsel Babel vs Jakarta Bhayangkara Presisi 0-3 (21-25, 11-25, 22-25)
Sabtu, 3 Mei
16:00 WIB, Putri - Jakarta Electric PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
19:00 WIB, Putra - Surabaya Samator vs Palembang Bank Sumsel Babel
Minggu, 4 Mei
16:00 WIB, Putri - Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Enduro
19:00 WIB, Putra - Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Jakarta Bhayangkara Presisi